Jadi Tulang Punggung Keluarga, Anya Geraldine Dituntut Totalitas Jadi Biduan Mendadak Dangdut!

Jakarta, Bernasindo. Com –
Siapa sangka Anya Geraldine yang dikenal sebagai influencer kini tampil beda, berubah total
menjadi seorang biduan dangdut dalam film terbarunya, Mendadak Dangdut, yang sudah
tayang di bioskop mulai 30 April 2025.
Transformasi Anya sebagai Naya, penyanyi pop ibu kota yang terpaksa banting setir menjadi
penyanyi dangdut demi menyelamatkan diri dari tuduhan kriminal, tidak datang begitu saja.
Di balik akting yang terlihat luwes dan penuh percaya diri, Anya ternyata telah mempersiapkan diri
sejak jauh hari. Ia sempat belajar vokal selama setahun penuh, sebuah bekal yang tak hanya
berguna untuk menghidupkan karakter Naya, tetapi juga menunjukkan keseriusannya dalam
dunia seni peran.

“Pengalaman sebagai biduan dangdut juga menjadi salah satu hal paling seru dan menantang.
Pokoknya harus nonton sendiri untuk lihat gimana serunya. Apalagi di sini akting sama Keanu
yang pastinya saat syuting aja susah untuk nggak ketawa.
Bisa bayangin dong seperti apa
menghiburnya film ini?” ungkap Anya dalam sesi wawancara.
Dalam film ini, penonton akan diajak tertawa, tersentuh, sekaligus ikut bergoyang. Kombinasi
antara kisah keluarga yang emosional dengan komedi segar dari duet Anya dan Keanu Angelo
menciptakan dinamika yang memikat sejak awal hingga akhir film.
Menariknya, Keanu Angelo adalah sosok yang pertama kali merekomendasikan Anya untuk
memerankan Naya. Dan hasilnya? Anya tampil memukau, membawa nuansa baru sebagai
karakter anak sulung yang berjuang demi keluarganya, lengkap dengan sentuhan khas dangdut
yang membumi.
Anya mengaku merasa dekat secara emosional dengan Naya, yang juga
digambarkan sebagai tulang punggung keluarga dan kakak dari seorang adik perempuan.
Di mana hal tersebut juga ia jalani dalam kehidupan nyata.
Sutradara Monty Tiwa pun tak ragu memuji kemampuan akting Anya. “Anya ternyata punya
range akting yang luas.
Ia bisa menghidupkan karakter Naya dengan sangat pas, mulai dari sisi glamor, rapuh, sampai lucu.
Di balik tampilannya yang kuat, ia tetap menyuguhkan sisi
manusiawi yang dekat dengan penonton,” ujarnya.
Siap mengikuti perjalanan menemukan kembali keimanan bersama Amira, Barra, Amel dan
Pram? Nantikan informasi lebih lanjut dan berbagai konten eksklusif seputar film ini melalui
akun Instagram @film.asba dan @vmstudioid.
PRODUCTION NOTES ASSALAMUALAIKUM BAITULLAH
Title Film : Assalamualaikum Baitullah
Production House : VMS Studio
Genre : Drama, Romance, Religi
Duration : 102 menit
Release : 17 Juli 2025
Producer : Tony Ramesh, Ridla An-Nuur S.
Co-Producer : Clarissa Eunike Dris
Line Producer : Nova Teguh
Script Writer : Titien Wattimena, Irfan Ramli, Efrina Sisfayeralda
Director : Hadrah Daeng Ratu
Director of Photography : Arfian
Editor : Ahmad Yuniardi
Art Director : Asep Suryaman
Wardrobe : Aldie Harra
Make Up : Mastita
Casting : Q – Noy Irwan
Visual Effect : Dreamcatchers
Sound Recordist : Waim Ahmad Fahreizi
Sound Designer : Ridho Fachri Nanda
Music Composer : Alvin Callysta
SINOPSIS.
Assalamualaikum Baitullah adalah kisah tentang seorang perempuan yang hidupnya tiba-tiba runtuh
karena pengkhianatan dan kehilangan orang tercinta.
Dalam keputusasaan, ia memulai perjalanan yang
membawanya kembali pada Tuhan, dirinya sendiri, dan tujuan hidup yang baru.
Lewat kekuatan doa,
dukungan sesama perempuan, dan keberanian untuk memulai dari awal, ia membuktikan bahwa luka
bisa menjadi pintu menuju kebangkitan.
Sebuah drama emosional yang mengangkat tema keikhlasan,
ketegaran, dan cahaya setelah gelap – tanpa perlu banyak suara.
TENTANG VMS STUDIO
Visual Media Studio (VMS) adalah rumah produksi film yang berbasis di Jakarta dan didirikan pada tahun
2022.
VMS hadir dengan visi untuk menginspirasi, menghibur, dan terhubung dengan penonton, baik di
tingkat lokal maupun global. Di VMS, kami berkomitmen untuk terus mendorong batasan kreativitas dan
menciptakan kisah-kisah yang menggugah dan relevan lintas budaya.
Proyek perdana kami, Pemandi Jenazah, menjadi tonggak awal yang mengukuhkan posisi VMS di industri
film regional.
Disutradarai oleh Hadrah Daeng Ratu dan ditulis oleh penulis skenario box office Lele Laila,
film ini mencatat kesuksesan luar biasa dengan meraih 3,5 juta penonton di seluruh dunia. Film ini juga
menjadi film Indonesia dengan pendapatan tertinggi kedua di Malaysia sepanjang masa, serta
menempati posisi kedua box office nasional di kuartal pertama 2024.
Dengan semangat untuk terus menghadirkan cerita-cerita bermakna dan menginspirasi, VMS siap
melangkah lebih jauh dan menjangkau lebih banyak hati penonton di masa depan.
KONTAK
VMS Studio
Website : visualmediastudio.id
Instagram : @vmstudioid
TikTok : @vmsstudioid
X : @vmstudioid
Facebook : VMS Studio
Goodwork | Publicist Film Assalamualaikum Baitullah
Email : publicist.goodwork@gmail.com
WhatsApp : 0816-1790-3718 (Arwa Adzra)
